Resep resep masakan sudah di uji coba dari koleksi buku-buku dan majalah masakan, nantikan tip - tip dari dapurku selanjutnya , Happy Cooking .




Tips

Panaskan Oven Selama 10-15 menit Sebelum Memanggang Kue / Cake.
Loyang Cake di Rak no 2 dari bawah.

Gunakan Butter (Mentega) untuk cake yang lezat dan lembut

Gunakan kuning telur yang lebih banyak jika tanpa putih telur ,tambahkan kuning telur sesuai jumlah putih telur yang dikurangi.

Untuk hasil gorengan yang kering tidak berminyak ,campur minyak sayur dengan mentega putih 1:1 atau bisa dicampur dengan minyak padat.

Minggu, 27 Desember 2009

Puding Karamel


Bahan Karamel :
100 gram gula pasir.
2 sdm air.
1 sdt essen rasa jeruk lemon (optional).

Bahan Puding:
500 ml susu cair.
5 butir telor.
1 sdm tepung maizena.
75 gram gula pasir halus.


cara buat karamel:
Tuang gula ke wajan anti lengket dan 1 - 2 sdm air, aduk-aduk rata hingga membentuk gula karamel kecoklatan warnanya,tambahkan air jeruk lemon ( essen rasa jeruk lemon).
Setelah gula menjadi bentuk karamel, tuang kedalam loyang puding keramik atau mangkok tahan panas, ratakan.



Cara buat puding :


Kocok biasa / lepas telor dan gula pasir hingga larut.masukan susu sedikit sedikit sampai habis, lalu masukkan tepung maizena aduk-aduk hingga tercampur rata.
Tuang adonan puding kedalam loyang tahan panas yang sudah berisi gula karamel tadi.

Rendam pinggan di dalam loyang berisi air hangat. Oven selama 1 jam sambil direndam dengan suhu 160 derajat Celsius.
Angkat dan setelah dingin, sajikan.

Selamat membuat !

Selasa, 15 Desember 2009

Cake Roll's recipe


Bahan-Bahan :
75 gram Margarin
50 gram Mentega putih/roombutter
5 butir Kuning telur
2 butir Putih telur
80 gram Gula pasir
60 gram Tepung terigu
10 gram Tepung maizena
10 gram Susu bubuk
1 sdt baking powder
1 sdt tbm/ovalet

Cara membuat:

1.Kocok mentega dan margarin hingga lembut, sisihkan.
2.Kocok telur,ovalet dan gula hingga kaku, masukan campuran terigu, maizena,baking powder dan susu bubuk,diaduk rata.
3.Tuang adonan telur ke dalam adonan mentega, sambil diaduk perlahan.
4.Tuang kedalam loyang dangakal persegi 27 cm, yang telah dialasi kertas dan diolesi mentega.
5.Oven dengan suhu 160°C selama 20 menit.Jangan sampai terlalu coklat warna cakenya.
6.Angkat dan keluarkan dari cetakan, dinginkan, oles dengan selai stroberi lalu gulung.

Tips: Setelah bolu agak dingin /hangat potong semua pinggiran bolu dan segera gulung dengan kertas roti, biarkan sejenak.Setelah dingin buka kembali cake lalu olesi dengan selai atau krim dengan taburan keju parut, setelah itu gulung kembali.Cake roll siap dipotong potong.

Selamat mencoba !

Happy Baking !

Minggu, 13 Desember 2009

Perlengkapan alat membuat cake dan roti


Alat ini cocok bila anda ingin menjual cake dan roti dalam jumlah banyak seperti bakery,alat ini cocok sebagai home industri.


Alat untuk mengembangkan roti yang sudah kalis,dengan alat proofing box,roti akan mengembang dengan sempurna dan cepat dalam waktu 10 menit.
Alat pengaduk adonan bisa untuk adonan roti,cake dan telor.


Cari Masakan Disini

Today

Our Blogger Templates Web Design