Bahan
200 gram ikan gurame segar, ambil dagingnya saja potong dadu - goreng kering.
2 sdm minyak untuk menumis * lebih baik/enak pakai minyak zaitun.
3 siung bawang putih - iris halus.
4 butir bawang merah - iris halus.
5 buah cabe kriting - iris serong tipis.
50 gram bakso udang - iris tipis.
500 gram nasi putih.
1/2 sdm saus tirem.
garam + lada secukupnya.
emping goreng - biar tambah nikmat , gitu lho.
Cara membuat :
* Panaskan minyak tumis bawang putih,merah hingga harum.
*Tambahkan cabe iris ,baso udang, aduk rata hingga matang.
*Masukkan nasi aduk rata tambahkan ikan gurame - saus tirem -garam dan lada secukupnya.
*Masak hingga matang dan bumbu rata. angkat sajikan dengan emping.
Untuk 4 porsi
Persiapan masak 10 menit
lama masak 15 menit
Enbe : ini kira-kira aja kurang lebih lama masaknya segitu.