Resep resep masakan sudah di uji coba dari koleksi buku-buku dan majalah masakan, nantikan tip - tip dari dapurku selanjutnya , Happy Cooking .




Tips

Panaskan Oven Selama 10-15 menit Sebelum Memanggang Kue / Cake.
Loyang Cake di Rak no 2 dari bawah.

Gunakan Butter (Mentega) untuk cake yang lezat dan lembut

Gunakan kuning telur yang lebih banyak jika tanpa putih telur ,tambahkan kuning telur sesuai jumlah putih telur yang dikurangi.

Untuk hasil gorengan yang kering tidak berminyak ,campur minyak sayur dengan mentega putih 1:1 atau bisa dicampur dengan minyak padat.
Tampilkan postingan dengan label gorengan. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label gorengan. Tampilkan semua postingan

Minggu, 26 Mei 2019

Pastel Super Renyah dan Gurih

Membuat pastel yang renyah  itu mudah ,tapi kebanyakan orang membuat pastel dengan terigu protein sedang ,telur ,kuning telur atau telur utuh. Hasilnya memang renyah dan garing tapi cuma saat masih panas atau hangat ,jika sudah dingin apalagi sudah lebih dari 1 jam ,pastel berminyak dan lembek tidak renyah dan garing lagi. Dimana letak kesalahannya ? Banyak yang belum tahu dan kebanyakan resep-resep pastel menggunakan tepung protein sedang ,itu salahnya ,walaupun tidak 100% salahnya dan tetap menjadi pastel juga.
Sekarang silahkan catat resep pastel yang sudah sering saya buat ,saya membuat pastel dua hari sekali sebanyak 30 pastel untuk dijual berdasarkan orderan ,karena pastel yang saya buat tetap renyah dan ngeprul walaupun pastel sudah dalam keadaan dingin dan tidak berminyak ,apalagi baru digoreng dan masih hangat.
Silahkan dicoba ,semoga bermanfaat. Happy Cooking 😊


Bahan dasar kulit Pastel: 15 pastel

250 g terigu protein rendah
20 g terigu protein sedang
50 g minyak sayur.
10 g margarin
80 ml air.

 Isi Pastel:

1 buah wortel ukuran sedang : potong dadu
1 buah kentang ukuran sedang: potong dadu
10 - 12  batang buncis :potong-potong kecil
3 butir telur rebus: bagi 8 untuk 1 butir telur rebus.
2 sdt kaldu ayam
100 ml air 
1/4 sdt garam
1/2 sdt lada
1 sdt kecap manis
1 sdm saus tiram (optional)
1 sdm gula pasir.
2 siung bawang merah :di cacah halus
3 siung bawang putih. : di cacah halus
1/2 bagian bihun direndam air. Tiriskan jika akan dimasak bersama sayuran.( jika mau )
1 sdm margarin untuk menumis bawang.
1 1/2 liter minyak untuk menggoreng pastel.

Cara membuat kulit pastel:
Campur terigu ,garam ,lada ,kaldu aduk rata.
Masukkan minyak dan margarin ,remas-remas sampai tercampur dan berbutiran halus,
Tambahkan air sedikit demi sedikit ,uleni ringan ,diremas-remas sampai menyatu jika masih terasa kering masukkan air lagi sampai adonan menyatu dan tidak terasa kering / getas ,menggumpal dan tidak lengket ,penambahan air hanya secukupnya saja. Cara uleninya mirip membuat kue kering kastengel ,juga texturenya mirip kastengel ,cuma nanti saat digiling tipis adonan kulit tidak pecah atau robek ,bisa dilipat.





*NB : Penambahan terigu protein sedang fungsinya supaya adonan tidak terlalu ngeprul sehingga adonan sulit tipiskan ,karena akan pecah/retak-retak.

Setelah menjadi adonan ,istirahatkan di lemari pendingin selama 15 menit.Bungkus dengan plastik adonan.
Setelah 15 menit ambil adonan ,timbang @ 30 gram dan bulatkan ,pipihkan dan gilas dengan rolling pin ,





Isi pastel

Panaskan margarin ,tumis bawang putih dan merah sampai harum ,masukkan wortel dan buncis aduk rata ,tambahkan air dicampur kaldu ayam aduk rata tumisan ,samabil diaduk aduk tambahkan lada gula pasir dan garam aduk-aduk hingga rata. Tutup dengan tutup panci selama 5 menit ,sambil dilihat lihat ,masukkan kentang masak lagi ,aduk rata ,tutup masakan isi pastel ,diamkan 5 menit ,buka jika sudah empuk berarti sayuran sudah matang ,jika masih terasa keras ,aduk lagi dan tutup diamkan selama 5 menit lagi ,sampai air kering.
Jika sudah matang sayuran isi pastel ,pindahkan ke wadah ,diamkan sampai dingin ,baru bisa untuk isian pastel. Pastel yang sudah diisi siap digoreng atau bisa disimpan sebagian di freezer. Letakkan pastel yang tidak digoreng di loyang kue kering alasi dengan baking paper ,susun agak rengang ,jangan berdekatan nanti bisa nempel/lengket. setelah pastel membeku bisa dipindahkan kedalam kantong plastik atau wadah kotak plastik ,tutup rapat simpan di freezer ,minimal 1 minggu, sebaiknya simpan difreezer 3-4 hari saja ,silahkan di goreng ,keluarkan pastel dari dalam wadah ,jajarkan diatas nampan atau piring ,diamkan sebentar dalam suhu ruang selama 30 menit setelah itu baru digoreng.




Cari Masakan Disini

Today

Our Blogger Templates Web Design