Resep resep masakan sudah di uji coba dari koleksi buku-buku dan majalah masakan, nantikan tip - tip dari dapurku selanjutnya , Happy Cooking .




Tips

Panaskan Oven Selama 10-15 menit Sebelum Memanggang Kue / Cake.
Loyang Cake di Rak no 2 dari bawah.

Gunakan Butter (Mentega) untuk cake yang lezat dan lembut

Gunakan kuning telur yang lebih banyak jika tanpa putih telur ,tambahkan kuning telur sesuai jumlah putih telur yang dikurangi.

Untuk hasil gorengan yang kering tidak berminyak ,campur minyak sayur dengan mentega putih 1:1 atau bisa dicampur dengan minyak padat.
Tampilkan postingan dengan label abon. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label abon. Tampilkan semua postingan

Senin, 07 Februari 2011

ROTI ABON


Bahan:
500 gram tepung trigu protein sedang.
80 gram gula pasir.
10 gram ragi instan.
2 sdm susu bubuk.
1/2 sdt garam.
6 kuning telor.
180 ml air.
100 gram margarin.

OLESAN:
1 kuning telor.
2 sdm susu cair.
Campur menjadi satu.

Taburan:
Mayones campur dengan 1 sdm gula pasir aduk rata abon sapi secukupnya.

Cara membuat:
1.Campur terigu, gula pasir, ragi instan dan susu bubuk, aduk rata, masukkan garam dan aduk rata.

2.Tambahkan kuning telor dan air, aduk rata dan uleni, masukkan margarin dan uleni hingga kalis dan elastis.

3.Istirahatkan selama 1 jam hingga mengembang 2 x lebih besar.

4.Kempiskan adonan, potong menjadi 20 bagian. Bulatkan kembali dan istirahatkan selama 15 menit.

5.Bentuk adonan menjadi bulat, taruh dalam loyang yang telah diolesi margarin dan istirahatkan kembali selama 30 menit.

6.Panaskan oven dengan temperatur 175 derajat Celcius.sebelum dimasukkan kedalam oven, olesi dulu roti dengan campuran telor dan susu cair tadi.Panggang selama 15 menit atau hingga matang.

7.Selagi panas, olesi dengan mayones dan taburi dengan abon hingga rata.
8.Sajikan.

Selamat mencoba - happy cooking : )

Cari Masakan Disini

Today

Our Blogger Templates Web Design